Kegagalan? kata ini merupakan momok yang sangat mengerikan. Baik anak sekolahan yang masih SD maupun orang dewasa sebisa mungkin menghindari kata KEGAGALAN dalam kamus kehidupan mereka. Sayangnya, kegagalan adalah kenyataan yang harus dihadapi karena seringkali suatu kenyataan, cita-cita, usaha diluar dari apa yang diperkiran.
Anda mungkin adalah seorang pebisnis, calon walikota, akademis atau anak kuliahan takut gagal dalam meraih cita-cita anda. Takut mendapatkan rugi besar dalam bisnis, takut bisnis mangkrak, takut gagal kuliah dan berbagai ketakutan lainnya tetang kegagalan.
Dari sederatan orang sukses lokal dan mancanegara, ternyata kegagalan itu mutlak diperlukan untuk meraih apa yang menjadi impian setiap orang yaitu KESUKSESAN dalam hidup.
Berikut 5 alasan utama kenapa kamu mesti mengalami kegagalan dulu baru meraih kesuksesan:
1. Menghilangkan rasa takut akan kegagalan itu sendiri
Rata-rata sebelum gagal dalam menjalankan usaha maka ketukatan terbesar dari seorang pengusaha itu sendiri adalah kegagalan dalam menjalankan bisnis, takut rugi, takut bisnis tidak berkembang, dll. Ketakukan ini berlaku juga untuk semua orang sesuai dengan pilihan profesi masing-masing. Tantangan terbesar untuk meraih kesuksesan dalam hidup adalah mengilangkan rasa takut akan kegagalan dan hanya satu caranya yaitu anda mesti mengalami kegagalan itu sendiri. Dengan mengalami sendiri sebuah kegagalan maka orang cendrung berpikir bahwa kenyataan kegagalan adalah hal lumrah dan tidak perlu dianggap sebagai penghalang untuk menempuh suatu tujuan atau mencapai sebuah pilihan profesi, bisnis dll. Dengan hilangnya rasa takut akan kegagalan maka keberanian untuk mencoba suatu hal semisal berwirausaha akan lebih besar setelah orang tersebut pernah mengalami kegagalan yang sering dalam bisnis yang dia kembangkan.
2. Kegagalan membuat kamu lebih dewasa
Semakin sering orang gagal dalam suatu hal maka semakin banyak orang itu mempelajari hal seputar kegagalannya. Ia akan belajar kesalahan konsep, strategi, penerapan dari suatu hal yang ia jalankan. Seorang marketing yang gagal memenuhi target akan belajar mengenai strategi pemasaran yang tepat untuk meraih target bahkan lebih dari apa yang menjadi target. Pepatah mengatakan: " Pengalaman adalah GURU yang terbaik".
3. Kegagalan membantu mengeluarkan kemampuan terbaik
Tak sedikit dari rentetan orang kaya dunia atau lokal pernah gagal dalam menjalankan usahanya. Yang paling update adalah politisi fenomenal Ahok yang pernah gagal beberapa kali dalam pilkada di daerahnya sebelumnya akhirnya menjadi gubernur jakarta dan popularitasnya bahkan hingga ke manca negara.
Ketika menjalankan suatu bisnis misalnya, kegagalan membuat orang akan lebih mengenal tentang potensi yang ada dalam dirinya sampai akhirnya ia benar benar berpikir bahwa jenis pilihan bisnis yang gagal memang tidak sesuai dengan potensinya dan beralih ke pilihan bisnis lain yang sesuai dengan kemampuan yang bisa ia maksimalkan untuk meraih kesuksesan berbisnis.
4. Kegagalan membuat kamu dekat dengan kesempurnaan
Thomas alva edison tidak akan pernah dikenal dalam sejarah peradaban manusia jika ia memilih berhenti melakukan experimen dengan serentetan kegagalan yang ia alami sebelum akhirnya menemukan lampu pijar. Thomas alva edison melakukan ribuan kali pencobaan hingga akhirnya hasil experimennya sempurna dan dikenang dalam sejarah peradaban manusia. Semakin sering orang gagal dalam suatu hal maka semakin dekat dia dengan kesempurnaan terhadap suatu hal yang ia jalankan. Hal yang sama berlaku juga dalam dunia bisnis, semakin sering gagal maka semakin dekat dengan formula bisnis yang benar yang mendatangkan omzet miliaran.
5. Kegagalan membuat kamu lebih semangat
Setiap kali orang gagal maka semangat yang ada dalam dirinya untuk terus mencoba akan terus menggelora.
Comments
Post a Comment