harmonas |
Sukses yang gemilang selalu berdasarkan prinsip atau apa yang disebut sebagai kunci yang dipegang seorang untuk meraih keberhasilan dalam hidupnya.
Ada jutaan orang kaya dunia didominasi oleh pegusaha sukses sebut saja bill gates pendiri microsoft, makr zuckerberg ceo dan pemilik facebook, jack ma owner alibaba grup berserta deretan nama lain sedangkan dalam negri ada deretan nama antony salim pemiliki indofood grup, bos jarum budi dan michael hartono, james riyadi boss lippo, tahir bos mayapada, chairil tanjung dan lain-lain.
Yang menarik dari daftar orang kaya ini mereka adalah dominan pengusaha, ada yang basicnya terlahir kaya dan ada juga yang merintis usaha dari nol hingga akhirnya menjelma menjadi konglomerat terkenal. Lalu apa kesuksesan mereka merupakan suatu kejadian kebetulan atau suatu proses berdasarkan prinsip atau kunci rahasia sukses yang mereka anut dalam hidup mereka.
Sebagian besar, orang kaya dunia atau lokal sependapat dengan kunci kerberhasilan mereka sebagai berikut:
1. Belajar terus dan jangan perna puas
Fakta yang mengejutkan tentang orang sukses adalah walaupun di usia nya sudah berumur mereka cendrung memiliki hobi membaca, menambah wawasan dengan buku, koran atau tulisan bermanfaat yang rutin mereka lakukan setiap hari. Bagi mereka, membaca adalah suatu kebutuhan memperkaya otak dengan informasi baru.
Selain, orang orang sukses cendrung memiliki mentor atau orang yang menjadi penasihat mereka dalam bisnis. Mentor tersebut bisa teman dekat atau partner bisnis yang lebih sukses dari mereka. Disinilah letak kemauan dan kerendahan hati pengusaha sukses untuk membuka diri belajar dari orang yang berpengetahuan dan pengalaman lebih.
2 Percaya diri dan jangan pernah pesimis
Seorang enterpreneur dan pemandu acara HGTV's property amerika drew scott bilang
"If someone tells you that you can’t do it, go out and find five ways to do it. We never gave up on anything we wanted to do.” ,
Kalo ada orang yang meragukan kemampuan kamu berbuatlah sebaliknya lakukan setidaknya 5 hal luar biasa yang kamu bisa lakukan. Jangan pernah takut untuk menaruh cita-cita setinggi-tingginya.
Fakta yang menakjubkan dari orang sukses adalah mereka tidak pernah bermimpi atau bercita-cita ala kadar atau yang sederhana.
Sementara kendala utama dari orang-orang yang biasa-biasa saja adalah dari cara berpikir mereka yang biasa-biasa juga, mereka cendrung hanya cari aman dalam hidup, bekerja hanya untuk bisa memenuhi kebutuhan dasar dan tidak berani untuk berpikir diatas rata-rata.
Percaya akan kemampuan anda adalah hal yang sangat mutlak. Jangan terlalu melihat pada keterbatasan fisik, kamu tidak tampan, kamu iq rendah dll. Sebaliknya temukan kelebihan yang kamu miliki, kembangkan dan kamu bisa menjadi seorang yang sangat luarbiasa. Prinsip yang sama juga diterapkan untuk kamu yang ingin menjadi seorang pengusaha.
Cerita dari pengusaha terkaya cina, dulu ia sangat diragukan oleh teman-temannya mengembangkan bisnis berbasis internet. Kalo dia seandainya tidak yakin akan pemikirannya mungkin jack ma pemilik alibaba grup tidak akan pernah menjadi orang terkaya di china seperti sekarang.
Kisah seorang blogger terkenal nigeria linda ikedji mengambarkan pentingya arti sebuah kesabaran dalam menjalankan usaha online. Dulunya selama 5 tahun linda bekerja gratis bahkan pengunjung blognya pun hanya 200 orang perhari tapi itu tidak membuatnya menyerah. Yang dilakukan linda ikedji hanya menulis dan terus menulis dan akhirnya sejak tahun 2011 ada begitu banyak pengunjung blognya dari berbagai negara dan banyak juga tawaran iklan berbayar. Sekarang dalam sebulan saja linda ikedji hampir mengantongi Rp 7 milliar, bayangkan.
Kesuksesan dalam usaha itu membutuhkan proses dimana didalamnya kesabaran adalah hal yang mutlak. Bahkan dalam perjalanan usaha kamu memenemukan tantangan, ups and downs tapi dengan terus sabarnya akhirnya ada reward untuk setiap usaha keras anda. Karena tidak benar setetes keringat hanya sia-sia.
4. Berani ambil resiko dan berani salah
Pada dasarnya memang bisnis atau usaha itu bukan untuk coba-coba saja. Tapi kesalahan diluar perhitungan pasti terjadi dalam perjalanan usaha, hal itu berarti dari awal mindset seorang pengusaha harus berani ambil resiko dalam keputusan bisnis apapun yang dilakukan dan jangan perna takut akan kesalahan.
Warren buffet seorang pilantropis dan orang kaya ketiga dunia dikenal sebagai sosok yang berani membeli perusahan bangkrut dengan taksiran resiko yang tinggi, tapi di tanganya dengan strategi bisnis yang dia lakukan justru membuat perusahan yang dibelinya itu berkembanga pesat sampai warren buffet pernah bertengger di urutan teratas orang terkaya dunia.
Masalahnya untuk modal usaha kecil kadang resiko bisnis merupakan momok tapi hal yang perlu digaris bawahi disini adalah kalkulasi bisnis yang tepat agar resiko bisnis lebih kecil dan bisa teratasi.
5. Memegang komitmen
Komitmen untuk bekerja penuh atas pilihan usaha yang dilakukan sangat penting. Dalam perjalanan bisnis terdapat begitu banyak BIG Breaks dan seorang pebisnis dituntut memegang komitmen bisnis yang bisa memacu dia untuk melakukan inovasi dalam bisnisnya.
6. Buat bisnis plan yang baik
Sebelum memulai usaha pastikan kamu memiliki konsep bisnis yang jelas mulai dari strategi modal, utang, jenis pilihan bisnis, pangsa pasar apa yang ditarget serta strategi pemasaran yang efektif.
Hal itu semua harus sudah dimiliki sebelum mulai menjalankan sebuah usaha. Pengusaha harus stay stick to the business plan. Yang hanya perlu disesuaikan adalah pendekatan lapangan dari konsep bisnis plan sesuai dengan tuntuan pasar atau keadaan, misalnya ketika online merupakan strategi yang cukup berkembang pesat maka pilihan strategi online masuk kedalam perencanaan marketing bisnis kita. Disini dibutuhkan inovasi baru agar unik dan tampil beda dari apa yang kebanyakan sudah ada.
7. Pekerjakan orang yang lebih pintar dari anda
Rumusan sederhana dari pemimpin usaha yang baik adalah memperkejakan orang yang lebih pintar dari mereka. Hal yang unik dari pemimpin yang hebat adalah sebagian besar mereka buta teknologi tapi mempekerjakan justru orang yang pintar teknologi. Misalnya jack ma. Dengan terobosan bisnis internetnya jack ma adalah orang yang basicnya hanya guru bahasa inggris tapi dia memperkerjakan berbagai ahli IT, pemasaran sehingga perusahan alibaba menjadi perusahan yang top dengan ribuan anak perusahan yang berexpansi global.
8. Jangan lupa doa dan sedekah
Semakin kamu dekat dengan Tuhanmu semakin limpah rejekimu tapi jangan egois juga, bagikan rejekimu dengan orang yang membutuhkan. Semakin banyak kamu memberi semakin banyak kamu akan menerima.
9. Miliki visi dan misi yang kuat
Menjadi pengusaha sukses bukan sekedar keinginan tapi membangun visi dan misi apa yang diterapkan jika suatu usaha hendak dibangun kedepan. Visi dan misi adalah tentang jenis usaha, strategi pasar, karakter dibangun agar bisnis bisa profit dalam jangka waktu yang panjang.
10. Memiliki karakter dan prinsip
Banyak perusahan atau usaha yang gagal karena karakter sdm yang lemah. Karakter adalah prinsip hidup seperti disiplin, profesionalitas, anti korupsi dan sebagainya. Ketika usaha telah berjalan kadang ketidakmampuan dalam memiliki karakter juga bisa membuat usaha berhenti di tengah jalan.
Menjadi pengusaha sukses bukan sekedar keinginan tapi membangun visi dan misi apa yang diterapkan jika suatu usaha hendak dibangun kedepan. Visi dan misi adalah tentang jenis usaha, strategi pasar, karakter dibangun agar bisnis bisa profit dalam jangka waktu yang panjang.
10. Memiliki karakter dan prinsip
Banyak perusahan atau usaha yang gagal karena karakter sdm yang lemah. Karakter adalah prinsip hidup seperti disiplin, profesionalitas, anti korupsi dan sebagainya. Ketika usaha telah berjalan kadang ketidakmampuan dalam memiliki karakter juga bisa membuat usaha berhenti di tengah jalan.
Comments
Post a Comment